wrapper

Breaking News

Saturday, 17 Apr 2021

5 Artis Indonesia yang Menikah Beda Agama, Tetap Harmonis

Ditulis Oleh 
Rate this item
(0 votes)

--------------------

INBISNIS.ID, JAKARTA - Indonesia merupakan salah satu negara yang melarang pernikahan beda agama, dan hal ini menjadi salah satu rintangan yang harus dihadapi para pasangan beda agama untuk bisa melangsungkan pernikahan yang sah dan diakui negara.

Baca Juga: Miris! Kelakuan Artis Indonesia Siksa Hewan Demi Kesenangan

Tak jarang pasangan beda agama di Indonesia memilih untuk berpisah ataupun salah satunya pindah agama, untuk mengikuti agama pasangannya.
Namun, teryata ada beberapa artis di Indonesia yang tetap menikah meski beda agama. Siapa saja?

1. Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara

Pasangan yang menikah di Bhutan, Nepal pada Mei 2018 ini, tetap mempertahankan agama masing-masing. Dimas yang merupakan pemeluk agama islam, dan Nadine seorang Katolik, tak menghalangi niat keduanya untuk memulai mahligai rumah tangga.

Baca Juga: Arie Kriting 'Semprot' Wartawan yang Tak Punya Kode Etik Jurnalistik

2. Novita Angie dan Sapto Haryo Rajasa

Angie yang beragama katolik menikah dengan Sapto Haryo Rajasa yang seorang muslim pada Juni 2001. Keduanya pun selalu merayakan dua momen hari raya, yakni Natal dan Idul Fitri.

3. Ari Sihasale dan Nia Zulkarnaen

Siapa sangka, pasangan harmonis satu ini ternyata juga menikah beda agama. Ari merupakan penganut agama katolik dan Nia seorang muslim. Keduanya telah memasuki usia pernikahan 17 tahun.

Baca Juga: Istri Rizki Terpapar Covid Sebelum Melahirkan, Begini Kondisi Sang Bayi

4. Nana Mirdad dan Andrew White

Pasangan yang kini telah memutuskan tinggal di Bali ini, kerap membagikan momen kemesraan mereka di sosial media masing-masing. Andrew merupakan seorang katolik dan Nana seorang protestan. 

5. Jeremy Thomas dan Ina Thomas

Pasangan yang disebut-sebut sebagai David dan Victoria Beckham-nya Indonesia ini, ternyata juga menikah beda agama. Jeremy merupakan pemeluk agama kristen dan Ina seorang muslim.

 

(Brina)

Dibaca 792 Kali

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami