wrapper

Breaking News

Tuesday, 06 Apr 2021

Turnamen Golf Series di 4 Kota Akan Digelar, Menpora Apresiasi

Ditulis Oleh 
Rate this item
(0 votes)

--------------------

INBISNIS.ID, JAKARTA - Turnamenn Golf bertajuk Indonesian Corporate Golf Series Championship 2021 resmi dilaunching. Launching dilaksankan di Pondok Indah Golf Course, Jakarta, Minggu (4/3).

Baca Juga: Atlet Golf Sudah Divaksin, PB PGI Siap Gulirkan Kembali Kompetisi

Diawali dengan pemukulan bola asap oleh Menpora Zainudin Amali, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi, dan Komisaris Utama Satu Harmoni Guna Cipta Syarief Cicip, turnamen ini akan digelar di beberapa kota yaitu, Jakarta, Bandung, Yogyakarta, dan Bali.

"Saya apresiasi dan menyambut baik Indonesian Corporate Golf Series Championship ini yang akan dilakukan diberbagai kota. Ini membuat kita bisa berolahraga dan wisata bisa tumbuh kembali," terang Menpora Amali dalam rilisnay di situs kemenpora.go.id.

Baca Juga: Pegolf Bali Juarai Bangka Belitung Golf Tournament 2021

Menpora Menegaskan, turnamen ini sesuai dengan tujuan bahwa pariwisata harus disinergikan dengan olahraga untuk mendorong sport tourism di Indonesia apalagi golf, potensinya sangat besar. Ia menyampaikan hal ini sesuai dengan arahan dari Presiden Jokowi.

Politisi partai golkar ini juag menyampaikan, sejatinya fasilitas golf di Indonesia sudah sangat memadai, hal tersebut akan memebrikan peluang untuk terus mengembangkan sport tourism, terlebih di masa pandemi akan sangat berkontribusi dalam percepatan pertumbuhan ekonomi.

(Red*/Made)

Dibaca 675 Kali

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami