wrapper

Breaking News

Thursday, 29 Jul 2021

Sebungkus Nasi untuk Warga Kuta

Ditulis Oleh 
Rate this item
(2 votes)
Kru Twice Bar bagi-bagi nasi untuk warga Kuta (28/7). Foto: Yulyo Yudha

--------------------

INBISNIS.ID, BADUNG - Dalam rangka meringankan beban warga Kuta, Bali yang kini terdampak badai pandemi, para karyawan Twice Bar yang terletak di Kuta, secara rutin membagi-bagikan nasi bungkus setiap harinya.

Kegiatan sosial ini berlangsung di Poppies Lane 2, Kuta setiap pukul 4 sore.

Pantauan INBISNIS pada Rabu (28/7), sejak pukul 3 sore, puluhan warga sudah mengantre dengan membawa serta anak-anak.

Salah satu warga yang ikut mengantre, Komang mengatakan bahwa, ini pertama kalinya Ia ikut mengantre nasi. Komang menyebut kegiatan sosial ini sangat membantu dirinya yang sedang kesusahan di masa pandemi.

Kru Twice Bar bagi-bagi nasi untuk warga Kuta di Poppies Lane 2 (28/7). Foto: Yulyo Yudha

"Saya ikut antre nasi ini pertama kalinya, diajak oleh teman saya, sebelumnya saya tidak tahu ada bagi-bagi nasi bungkus. Lumayan, jadi saya tidak perlu beli nasi lagi" kata Komang.

Ricky selaku koordinator kegiatan mengatakan bahwa kegiatan ini sudah berlangsung sejak Juni 2020, meski sempat terhenti di bulan Januari 2021, kegiatan bagi-bagi nasi bungkus ini kembali hadir pada Juli 2021.

Kru Twice Bar bagi-bagi nasi untuk warga Kuta di Poppies Lane 2 (28/7). Foto: Yulyo Yudha

"Kita liat selama pandemi ini masyarakat banyak yang hilang kerjaan, masyarakat Bali yang mayoritas kerja di industri pariwisata, kini sedang terpuruk, kami harap kegiatan bagi-bagi nasi ini bisa meringankan sedikit beban mereka," ujar Ricky.

Ada total 50 nasi bungkus yang dibagikan setiap harinya. Ricky memaparkan, bahwa pihaknya mendapat donasi dari berbagai daerah di Indonesia, biasanya para donatur mengirim donasi ke rekening, jika yang sedang berada di Bali, maka donasi langsung diantar ke Twice Bar.

Kegiatan donasi ini diinisiasi oleh musikus Superman Is Dead (SID) I Gede Aryastina atau yang akrab disapa Jerinx. Selain sebagai musisi, Jerinx juga dikenal sebagai aktivis gerakan Bali Tolak Reklamasi.

(SBN/Redaksi)

Dibaca 725 Kali Terakhir disunting pada Thursday, 29 July 2021 11:21

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami