wrapper

Breaking News

Monday, 20 Sep 2021

Asparnas NTT Apresiasi Kegiatan Yang Dilaksanakan Oleh PT. Adhi Karya dan Onthahoot

Ditulis Oleh 
Rate this item
(1 Vote)

--------------------

INBISNIS.ID, LABUAN BAJO - Aspernas Nusa Tenggara Timur mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh PT. Adhi Karya dan Onthahood Moto Adventure dalam kegiatan ceremonial serah terima Masker kepada DPD Asparnas provinsi Nusa Tenggara Timur yang dilaksanakan di Hotel Loccal Collection Labuan Bajo, Sabtu, ( 18/09/2021).

Ketua DPD Asparnas NTT Yon Johannes mengungkapkan terima kasih atas kepedulian komunitas Onthahood Moto Adventure dan PT. Adhi Karya atas kepedulian terhadap perkembangan pariwisata di Labuan Bajo.

"Atas nama Asparnas NTT, kami sangat mengapresiasi kepada teman-teman Onthahood dan PT. Adhi Karya dimana ini sebuah awal yang baik untuk kerja sama kedepannya dan saya sudah lihat juga sudah ada perencanaan dari Pak Yogi dan teman-teman akan ada kegiatan yang lebih dari ini juga seperti bantuan sosial, bakti sosial dan seperti kita tahu juga perkembangan pariwisata Labuan Bajo masih pada tahap recovery lah karena dampak dari virus Corona ini", ungkapnya

Ia juga menambahkan total masker yang disumbangkan oleh Komunitas Onthahood Moto Adventure adalah 4000 PC.

"Total masker yang diterima oleh Asparnas NTT sejumlah 4000 pecs dan sasarannya itu adalah pelaku pariwisata dan masyarakat sekita Labuan Bajo dalam rangka membantu pemerintah untuk melawan Covid 19", tambahnya. 

Sementara itu ketua Komunitas Onthahood Moto Adventure Yogi Prabowo mengungkapkan terima kasih atas penyambutan Aspernas NTT dalam kegiatan pembagian masker kepada para pelaku pariwisata di Labuan Bajo.

"Saya ucapkan terima kasih, karena kita disambut secara baik dan dengan  tangan terbuka kita  berdonasi atau memberikan bantuan CSR saat ini dibantu oleh Asparnas untuk membagikan masker ini lebih kepada para pelaku pariwisata", ucapnya.

Ia juga mengatakan kegiatan lain yang dilakukan oleh Onthahood Moto Adventure selama mengelilingi pulau Flores diantara memberikan donasi pengadaan air bersih di salah satu penginapan di Riung kabupaten Ngada.

"Kegiatan lain yang kami lakukan selama perjalanan di Flores kami menyebutnya Komarua, itu kami kemarin berkunjung ke Riung, kita memberikan donasi untuk pengadaan air minum bersih di salah satu tempat penginapan, itu kita lakukan agar pariwisatanya lebih aman karena mereka kesulitan mendapatkan pasokan air bersih", jelasnya.

Hal senada disampaikan oleh Manajer Biro Umum PT. Adhi Karya Rio Siswanto mengungkapkan pariwisata di Labuan Bajo ini kembali ramai dikunjungi wisatawan.

"Intinya kami ingin pariwisata di Labuan Bajo ini kembali ramai lagi, kebetulan Onthahood Moto Adventure ada kegiatan di Flores jadi kami bersama Onthahood ingin membagikan masker untuk pelaku pariwisata dan masyarakat sekitarnya dan semoga ini bermanfaat sehingga nanti pariwisata disini meningkat kembali karena Flores  ini sangat indah ya?", ungkapnya.

Ia menambahkan dirinya bersama dengan Onthahood Moto Adventure mengelilingi pulau Flores selama lima atau 6 hari.

"Kami keliling di pulau Flores ini  kurang lebih 5 atau 6 hari  sampai ke pelosok-pelosok dan mereka sangat bahagia sekali dan juga mereka berharap agar pariwisata ini kembali seperti dulu", tambahnya.

(Robby. R/SBN)

Dibaca 320 Kali

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami