wrapper

Breaking News

Wednesday, 20 Oct 2021

Resmi Dikukuhkan, Ini Struktur DPC Partai Hanura Matim 2020-2025

Ditulis Oleh 
Rate this item
(1 Vote)
Partai Hanura resmi mengukuhkan susunan kepengurusan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Manggarai Timur

--------------------

INBISNIS.ID, BORONG - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hanura resmi mengukuhkan susunan kepengurusan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Manggarai Timur, masa bakti 2020-2025 di Aula Kevikepan Borong, pada Senin (18/10/2021).

Ketua DPD Hanura NTT, Refafi Gah, dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Badan pengurus DPC Hanura Matim periode 2020-2025 yang baru saja dilantik.

Refafi Gah juga mengingat para kader Hanura agar selalu mencerminkan sikap jujur, beretika, berkeadilan dan selalu peduli kepada sesama yang kurang mampu. 

Ketua Fraksi Hanura DPRD Provinsi NTT tersebut menegaskan, bahwa semua kader Partai Hanura harus memiliki kemampuan dan keterampilan serta kecepatan dalam bekerja.

“Hanura menjunjung tinggi Ketuhanan Yang Maha Esa yang memiliki arti kejujuran dan keadilan. Wujud kepedulian partai Hanura kepada orang-orang yang dilupakan, maka Hanura ambil alih sesuai dengan nurani Hanura. Dalam menjalani organisasi, Partai Hanura harus mengutamakan 5 S, yakni strategi, struktur, skill, sistem dan speed. Semua kader Partai Hanura harus memiliki kemampuan dan keterampilan serta percepatan pembangunan sesuai dengan target,” tegasnya.

Berikut susunan kepengurusan Dewan Pimpinan Cabang Partai Hanura Manggarai Timur periode 2020-2025: 

 

1. Ketua: Frumensius Frederik Anam

    Wakil Ketua: Baul Kamelus

    Wakil Ketua: Bernadus Nuel

    Wakil Ketua: Ferdinandus Mazmur 

    Wakil Ketua: Aloysius Gonzaga Epong

 

2. Sekretaris: Rikardus Diamil Runggat

    Wakil Sekretaris: Karolina Yunita Enes

    Wakil Sekretaris: Mariana Ere Sengkang

 

3. Bendahara: Yohanes Gilbert Syukur  Kana

    Wakil Bendahara: Elenita Salni

    Wakil Bendahara: Jeaniarty Fatima L. Tegor

 

Frumensius Frederik Anam,  yang dilantik sebagai ketua DPC Hanura bersama seluruh badan pengurus DPC Hanura berkomitmen siap bekerja untuk membesarkan Partai Hanura di Kabupaten Manggarai Timur.

Dalam pidatonya, Mensi Anam mengatakan bahwa Partai Hanura Matim berpihak kepada kepentingan masyarakat. Hal itu terbukti atas kepercayaan meraih Empat kursi DPRD pada perhelatan Pileg kali lalu.

Tidak lupa, pimpinan DPC Hanura terlantik, Mensi Anam mengucapkan terima kasih kepada Ketua umum DPP Partai Hanura dan ketua DPD Hanura NTT yang melalui proses komunikasi politik telah memberikan kepercayaan untuk memimpin DPC Hanura Matim Lima tahun ke depan.

“Terima kasih kepada Ketua Umum DPP Partai Hanura dan Ketua DPD Hanura NTT yang dengan komunikasi politik, masih memberikan kami kepercayaan memimpin partai ini. Dan hari ini juga telah dilegitimasi secara resmi untuk mengambil tanggung jawab dengan komposisi baru menghadirkan kader partai yang memiliki kepedulian terhadap masyarakat Matim,” pungkasnya.

Dirinya juga berjanji akan tetap komitmen dengan potensi partai yang berpihak kepada masyarakat kecil, tertinggal dan tidak diperhatikan. Partai Hanura memperjuangkan kebenaran dan keadilan tanpa mencederai siapapun.

(Hendratias Iren/SBN)

Dibaca 325 Kali

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami