wrapper

Breaking News

Friday, 03 Dec 2021

Babinsa Fakfak Hadiri Pelaksanaan Vaksinasi di Kampung Andora dan Kampung US

Ditulis Oleh 
Rate this item
(0 votes)
Istimewa

--------------------

INBISNIS.ID, FAKFAK - Babinsa Koramil 1803-02/Kokas Sertu La Rus'an Memantau kegiatan vaksinasi massal oleh Puskesmas Degen, bertempat di di Kampung Adora dan Kampung US Distrik Teluk Patipi, Kabupaten Fakfak, Papua Barat, Kamis (03/12/2021).

Dari data yang dihimpun oleh Babinsa Jumlah warga yang divaksin dalam kegiatan tersebut berjumlah 34 orang di kedua Kampung tersebut, dimana sebanyak 31 orang warga melaksanakan Vaksinasi tahap 1 dan 3 orang warga mendapatkan vaksin tahap ke 2.

Menurut Babinsa pemantauan yang dilaksanakan bertujuan untuk mengamankan kelancaran kegiatan Vaksinasi di kedua Kampung tersebut dalam rangka mendukung Program Pemerintah dalam mensukseskan Program Vaksinasi Nasional.

Pelaksanaan Vaksinasi tahap kedua ini direncanakan akan dilaksanakan kembali pada tanggal Desember mendatang dimulai pukul 08.00 sd 15.00 Wit dengan tenaga medis dari Puskesmas Degen.

Diharapkan kepada warga masyarakat yang belum mendapatkan Vaksin dapat hadir untuk diberikan Vaksin baik untuk tahap 1 maupun tahap 2 sehingga program pemerintah dapat terlaksana dalam mencegah penyebaran Covid-19 khususnya di wilayah Kabupaten Fakfak.

(Amatus Rahakbauw/Redaksi)

Dibaca 230 Kali

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami