Harapan tersebut, disampaikan Pemimpin BNI (Persero) Tbk, Wilayah Papua Ariyanto Soewondo Geni, di khususkan kepada seluruh staf dan pimpinan Media Online INBISNIS.ID, melalui pesan tertulisnya yang diterima redaksi, Jumat (11/2/2022) di Jayapura.
"Khusus untuk teman–teman INBISNIS.ID, selamat sudah 2 tahun beroperasi. Semoga dapat menjadi rekan BNI dalam berdiskusi secara konstruktif, dapat menjadi saluran informasi yang produktif sehingga dapat bersama–sama menyukseskan percepatan pertumbuhan ekonomi di daerah," harapnya.
Lebih lanjut Ariyanto menyampaikan, sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di sektor perbankan, BNI sangat bertopang pada kepercayaan publik. Oleh karena itu, salah satu faktor terpenting yang senantiasa kami jaga adalah Reputasi dalam berbisnis. Dalam menjaga Reputasi tersebut, kami tidak dapat berjalan sendiri.
"Salah satu pemangku kepentingan yang sangat berperan dalam membantu BNI menjaga Reputasi tersebut adalah Pers,
Sebelumnya Kami segenap BNI Hi-Movers mengucapkan selamat Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2022, yang kebetulan dipusatkan di Kendari, Sulawesi Tenggara," ucap Ariyanto.
Oleh karena itu, sesuai dengan pesan Bapak Presiden Joko Widodo di Kendari tadi pagi, Kami sepakat bahwa Industri Pers harus kuat. Hanya melalui pers yang kuat informasi terkait kinerja – kinerja positif yang Kami raih dan pesan – pesan tentang pelayanan terbaik yang dapat dinikmati oleh Masyarakat dapat tersampaikan dengan baik.
Kata Ariyanto, Pers memiliki tugas besar, yaitu turut membantu mengamankan agenda penting yang dilaksanakan pemerintah dan korporasi seperti BNI agar dapat dipublikasikan dengan baik.
Jika Pemerintah memiliki agenda besar, salah satunya adalah Transformasi Digital, maka kami di BNI juga memiliki misi besar, yaitu Menjadi Penyedia Jasa Keuangan Digital yang Terintegrasi, dengan Kemampuan Pelayanan Global. Misi BNI itu dengan sendirinya akan turut menyukseskan agenda besar pemerintah.
"Kami di korporasi sangat membutuhkan saluran yang efektif untuk mengabarkan kabar baik dan kebaikan, kekompakan, hingga solidaritas. Itu nilai – nilai yang terbukti sukses digunakan selama kita menghadapi pandemi bersama," pungkasnya.
( ALEX / MS FUAD GT KLB/ FF )