wrapper

Breaking News

Monday, 22 Feb 2021

Selamat Jalan I Gede Ardika, Sang Pelopor Desa Wisata

Ditulis Oleh 
Rate this item
(0 votes)

--------------------

inBISNIS.id, JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno memimpin langsung pelepasan jenazah Menteri Kebudayaan dan Pariwisata periode 2000-2004 I Gede Ardika di Bandung, Jawa Barat pada Senin (22/2).

Kemenparekraf Sandiaga Uno mengapresiasi setinggi-tingginya I Gede Ardika atas segala jasa yang telah diberikanuntuk bangsa Indonesia terutama dalam mengedepankan aspek nilai-nilai kearifan lokal untuk meningkatkan sektor pariwisata dan kebudayaan.

"Selamat jalan Bapak I Gede Ardika, semoga atman Bapak I Gede Ardika mendapatkan jalan yang terang menuju sorgalokha, menyatu dengan sang pencipta, sumogi amoring acintya. Semoga sang atman senantiasa ada dalam damai," kata Sandiaga (22/1).

I Gede Ardika merupakan salah satu tokoh dunia pariwisata tanah air, yang menjabat sebagai Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Kabinet Persatuan Nasional tahun 2000-20001 dan Kabinet Gotong Royong tahun 2001-2004.

Di bawah kepemimpinannya, kepariwisataan nasional memiliki dasar kuat yang lekat dengan khazanah budaya dan kekayaan alam. Beliau juga memiliki pandangan yang kuat tentang kepariwisataan berkelanjutan dalam praktik pembangunan nasional untuk menjadikan Indonesia sebagai destinasi pariwisata berkualitas.

I Gede Ardika lahir di Singaraja, Bali pada 15 Februari 1945, dan merupakan penggagas konsep wisata desa yang dipresentasikan pada Sidang Umum UNWTO di Santiago, Chili pada tahun 1999 saat pengesahan Kode Etik Pariwisata Dunia. Beliau wafat di Bandung pada Sabtu 22 Februari 2021.

(Brina)

Dibaca 287 Kali Terakhir disunting pada Monday, 22 March 2021 15:35

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami