wrapper

Breaking News

Monday, 19 Jul 2021

Ketua LMA Kabupaten Fakfak Berharap Masyarakat Mentaati Prokes Covid-19

Ditulis Oleh 
Rate this item
(2 votes)
Ketua Lembaga Masyarakat Adat Kabupaten Fakfak, Valentinus Kabes

--------------------

INBISNIS.ID, FAKFAK - Ketua Lembaga Masyarakat Adat Kabupaten Fakfak Valentinus Kabes menghimbau agar seluruh masyarakat Fakfak tak lengah dengan protokol kesehatan, mengingat angka kasus covid-19 semakin meningkat, ditambah dengan banyaknya varian baru yang bermunculan.

“Jangan sampai protokol kesehatan lengah kita jalankan, mula dari Karas Pulau Tiga sampai Wamosan (Tanah Rata). Dengan terus meningkatkan protokol kesehatan, diharap dapat memutus dan menekan penyebaran covid-19,” katanya pada wartawan pada Senin (19/7).

Selaku Ketua Lembaga Adat Kabupaten Fakfak, Ia mengharapkan kerjasama yang baik antara pemerintah dan masyarakat, pimpinan kampung dan wilayah agar dapat mensosialisasikan dampak virus corona terhadap masyarakat dan warganya.

Dirinya juga menghimbau kepada tokoh adat, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan juga kepada ketua-ketua suku nusantara yang berada di Kabupaten Fakfak, untuk tetap dapat mendukung program pemerintah demi kenyamanan dan kesehatan masyarakat Fakfak.

“Saya berharap kepada seluruh masyarakat Fakfak agar tetap mengikuti 3 M yaitu, memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak,” tandas Valentinus.

(Amatus Rahakbauw/Redaksi)

Dibaca 472 Kali

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami