wrapper

Breaking News

Tuesday, 30 Mar 2021

Presiden Serukan Benci Produk Luar, Menantunya Malah Pakai Hermes

Ditulis Oleh 
Rate this item
(0 votes)

--------------------

|Selvi Ananda saat mengisi acara Sosialisasi Penanganan Kegawatdaruratan Mata

INBISNIS.ID, JAKARTA - Putra Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka Resmi dilantik menjadi Wali Kota Solo pada Jumat (26/2). Dilantiknya gibran juga diikuti dengan sang istri, Selvi Ananda Menjadi juga telah resmi menjadi Ketua penggerak PKK Kota Solo.

Akan tetapi ada hal menarik ketika hari pelantikan tersebut berlangsung. Publik malah menyoroti gaya dan style dari Ibu wali kota Solo. Publik memuji penampilan Selvi Ananda yang cantik dan anggun.

Kini, Selvi Ananda telah aktif bertugas di PKK. Baru-baru ini elvi mengisi acara Sosialisasi Penanganan Kegawatdaruratan Mata. Menantu kepala negara tersebut ditunjuk sebagai narasumber dalam acara tersebut.

Baca Juga: MOI Hadir Untuk Bina Seluruh Media Online di Indonesia

Akan tetapi ada hal unik, publik menyoroti brand yang digunakan yaitu jam tangan Hermes. Jam tangan tersebut memiliki nilai fantastis dan merupakan produk impor.

Hal ini yang berbanding terbalik dengan apa yang digaungkan Jokowi untuk membenci produk Impor. Jokowi menggaungkan hal tersebut dalam saat membuka rapat kerja nasional Kementerian Perdagangan tahun 2021 di Istana Negara, Jakarta, Kamis (4/3).

Baca Juga: Sultan! Raffi Ahmad Beli Klub Cilegon United

"Bukan hanya cinta, tapi benci. Cinta barang kita, benci produk dari luar negeri. Sehingga, betul-betul masyarakat kita menjadi konsumen yang loyal sekali lagi untuk produk-produk Indonesia," ucap Jokowi.

Publik sontak selalu mengkait-kaitkan gaya dari Istri Gibran dengan pernyataan presiden atas seruannya membenci produk luar dan mencintai produk negeri.

(Red*/Made)

Dibaca 586 Kali Terakhir disunting pada Tuesday, 30 March 2021 16:15

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami