wrapper

Breaking News

Friday, 18 Jun 2021

SD Inpres I Wagom Gelar Geladi Resik di Santo Yosep Fakfak

Ditulis Oleh 
Rate this item
(1 Vote)

--------------------

INBISNIS.ID, FAKFAK - Bertempat di Aula Santo Yosep, Kabupaten Fakfak Provinsi Papua Barat, Ketua Panitia Geradus S.Ag ditemui Wartawan Jumat siang (18/6).

Siswa SD Inpres 1 Wagom selaku peserta wisuda akan mengikuti gladi resik upacara Wisuda yang dilaksanakan bertempat di Aula Santo Yosep, melalui beberapa sesi pelaksanaan berdasarkan kelompok.

Selaku Ketua Panitia Pelaksanaan Wisuda Geradus,S.Ag menghimbau kepada seluruh  Peserta Wisuda agar dapat hadir mengikuti kegiatan gladi resik sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. 

Hal ini terkait dengan pelaksanaan wisuda nantinya agar wisudawan dapat mengetahui teknis rangkaian pelaksanaan wisuda, sehingga pada saat nantinya pelaksanaan wisuda dapat berjalan lancar dan khidmat.

“Gladi resik ini merupakan bagian dari rangkaian persiapan pelaksanaan wisuda yang dilaksanakan pada 18 Juni 2021 mendatang. Pelaksanaan kegiatan Gladi resik ini, diharapkan bisa menjadi acuan teknis nantinya di dalam pelaksanaan wisuda, sehingga kegiatan kita ini dapat berjalan dengan tertib dan hikmat nantinya,” jelas Geradus,S.Ag.

“Kegiatan Wisuda SD Inpres I Wagom periode 2021 ini merupakan rangkaian penyelenggaraan Rapat Guru-Guru SD Inpres I Wagom Fakfak dalam rangka pelaksanaan Wisuda yang akan kita laksanakan pada tanggal 19 Juni 2021. Penyelenggaraan wisuda,ini sama dengan sebelumnya, untuk penyelenggaraan wisuda dilaksanakan 2 sesi perhari,” terang Geradus selaku ketua panitia.

Mengingatkan kepada seluruh wisudawan dan pendamping yang hadir, dengan semakin merebaknya wabah COVID-19 (Coronavirus Disease) maka untuk menghindari hal yang tidak diinginkan, dianjurkan untuk melindungi diri dan lingkungan dengan mengikuti protokol kesehatan ,memakai masker,mencuci tangan,dan menjaga jarak.

Panitia pelaksanaan kegiatan tersebut mengatakan dikesempatan berbeda, terkait pelaksanaan wisuda juga menerangkan akan mewisudakan sebanyak 91 wisudawan. 

Sesuai dengan rencana wisuda yang akan kita laksanakan, panitia hanya akan menyediakan tempat untuk wisudawan dalam gedung Aula Santo Yosep sementara orang tua wisudawan berada di sebelah kiri dan kanan.

“Kami juga menghimbau kepada para wisudawan ini, agar hadir juga pada pelaksanaan gladi resik maupun pelaksanaan wisuda nantinya tepat pada waktunya, serta dapat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dari awal hingga berakhirnya rangkaian acara wisuda,” jelas Geradus, S.Ag.

Senada dengan Geradus menambahkan kepada peserta wisudawan dan undangan agar melindungi diri dan menggunakan masker jika diperlukan dan  membersihkan tangan sebelum memasuki ruangan untuk menghindari COVID-19,” tutupnya. 

(Amatus Rahakbauw/Redaksi)

Dibaca 449 Kali Terakhir disunting pada Friday, 18 June 2021 19:54

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami