wrapper

Breaking News

Monday, 28 Jun 2021

Bawaslu Ajak Masyarakat Awasi Pemilu Secara Partisipatif

Ditulis Oleh 
Rate this item
(2 votes)

--------------------

INBISNIS.ID, GIANYAR - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) gelar Sekolah Kader Pengawas Partisipatif (SKPP) di The Sthala Hotel, Lodtunduh Ubud, Bali, Senin (28/6). Peserta berasal dari Kabupaten Gianyar, Bangli, Klungkung, Karangasem dan Kota Denpasar dengan jumlah 90 orang. 

Dalam sambutannya, Ketua Bawaslu Provinsi Bali Ketut Ariyani menyebut, kegiatan SKPP dilaksanakan dalam tiga tahap yaitu dasar, menengah dan lanjut. 

"SKPP dasar 3 hari, tingkat menengah 5 hari, tingkat lanjut 7 hari," ujarnya. 

"Tujuannya adik-adik dapat menyebarkan virus-virus pengawasan dalam pemilu dan kami juga mendorong masyarakat untuk menyampaikan dugaan pelanggaran pemilu," sambungnya. 

Perwakilan Anggota bawaslu RI yang juga memberikan sambutan dan membuka acara mengatakan, program digelar sebagai perwujudan visi dan misi Presiden Republik Indonesia. 

"Program ini sejatinya ialah program nasional yaitu program visi misi pak Presiden. Salah satu yg diapresiasi yaitu SKPP.. Program ini sudah berjalan 3 tahun, ungkapnya. 

"Sekarang ini bersaing dari 22.000 orang dan diseleksi. Kader-kader terbaik yang menjadi bagian dari aktor baik dalam menyuarakan pemilu," tandasnya.

(PTW/Redaksi)

Dibaca 371 Kali

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami