Acara tersebut diisi langsung oleh beberapa Narasumber yang berkompeten yaitu Rudi Sembiring Meliala selaku Ketua Media Online Indonesia (MOI), serta Siska Pramita Rahma Kusuma Dewi selaku Marketing & Communication INBISNIS.ID.
Dalam pelatihan tersebut, Rudi memaparkan mengenai teknik menulis berita, dasar hukum media massa online, fungsi utama pers, hingga kode etik jurnalistik dan lain-lain, serta strategi wawancara narasumber.
Salah satu peserta Salmin khan menyampaikan bahwa pelatihan jurnalistik dasar bersama INBISNIS ini sangat membantu jurnalis untuk bisa membangun kerjasama dan mengembangkan usaha dan produk dibawah naungan perusahaan media, sehingga tercipta jurnalistik entrepreneurship.
“Ini sangat membantu independensi jurnalis yang tidak memiliki gaji tetap selain dapat tambahan dari iklan media dan media yang tidak mendapat anggaran dari Pemda setempat," ungkap Rudi.
Selain itu, peserta lain dari berbagai daerah melakukan tanya jawab dan diskusi tentang kode etik jurnalistik, strategi peliputan berita dan iklan, teknik pengambilan photo berita, teknik menulis berita, teknik menentukan angle berita, teknik membuat judul berita, praktek lapangan meliput dan membuat berita, dan tata cara pengiriman berita ke redaksi.
"Menarik acara pelatihan tersebut diikuti oleh kurang lebih 42 peserta dari berbagai daerah. Dilaksanakan 2 hari sabtu (28/8/2021) mulai pukul 09.00 - 15.00 WIB, dan hari minggu (29/8/2021) pukul 15.00 - 16.30 WIB," ujarnya.
Dalam pelatihan ini memberi manfaat pada peserta, mampu menulis tentang kegiatan usahanya dan dinamika yang terjadi disekitarnya sesuai dengan kaidah jurnalistik di media online dan media sosial, berperan sebagai pendukung dan kontrol terhadap pembangunan dan perkembangan dunia usaha di tempatnya masing masing.
"Mendapatkan informasi tentang peluang usaha atau berkarya di bidang jurnalistik online, mampu membangun jaringan kerjasama dengan media online dalam mengembangkan usaha dan karirnya. Bagi wartawan pemula, pelatihan ini dapat digunakan sebagai persiapan untuk mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW)," papar peserta dalam diskusinya dengan Host dan Co-host
“Pelatihan ini juga selain banyak memberikan manfaat, yang pastinya juga mengandung banyak kemaslahatan utamanya saling kenal dan saling silaturahmi walaupun secara virtual,” pungkasnya.
Bagi peserta yang mengikuti seluruh session pelatihan akan mendapatkan E-Sertifikat dan memiliki peluang sebagai pengelola atau mitra INBISNIS.ID di daerah anda masing-masing.
(Salmin/SBN)