Media online yang baru saja genap berusia satu tahun pada Minggu 12 september 2021 itu membuka pelatihan secara umum yang diikuti oleh para peserta dari Sabang sampai Merauke.
Pelatihan tersebut merupakan pelatihan ke 16 yang merupakan salah satu program kerja INBISNIS.ID.
Pelatihan ini diadakan selama 2 hari, yakni pada Sabtu 12 September 2021 dan Senin 13 September, dan dilakukan secara virtual zoom.
Pelatihan dimulai tepat pukul 10:00 Wita. Pelatihan diawali dengan peserta yang sudah mendaftar memasuki zoom dan mengikuti sesi pelatihan sebanyak 5 sesi.
Adapun dalam pelatihan tersebut, narasumber sekaligus Founder INBISNIS Rudi Sembiring Meliala menyampaikan pelatihan jurnalistik INBISNIS.ID merupakan pelatihan yang terbuka untuk umum dan memiliki banyak manfaat.
"Bapak, Ibu pelatihan ini sangat terbuka untuk siapa saja dan kita berharap dengan pelatihan ini memberikan banyak manfaat bagi para pengiat maupun pelaku jurnalistik," ujar Rudi
Tak hanya itu, Rudi juga menyampaikan bahwa harapannya ke depan dengan pelatihan ini INBISNIS.ID menciptakan para penulis dari berbagai daerah.
"Saya berharap dengan pelatihan ini, banyak penulis dari berbagai daerah yang akan muncul dan memberi berita terbaru,” tambah Rudi.
Pelatihan diikuti kurang lebih 100 orang peserta dan rencana akan terus berlanjut hingga ke Batc selanjutnya.
(Sergius Melo/SBN)