Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kepala KSOP kelas IV Fakfak Faisal Fattah kepada INBISNIS Jumat (17/9/2021).
"Sesuai dengan arahan pimpinan dari Kementerian Perhubungan, kami melakukan berbagai rangkaian untuk memperingati Hari Perhubungan Nasional," ujar Faisal
"Kami di Kantor KSOP kelas IV Fakfak mengadakan kegiatan yang pertama di tanggal 14 September, kami melakukan kegiatan pembersihan lingkungan pelabuhan, fasilitas umum berupa pembersihan sampah plastik di sekitar pasar, kemudian juga pembersihan sampah plastik di daerah lingkungan Taman Satu Tungku Tiga Batu," paparnya.
Fasal menuturkan, giat bersih lingkungan yang dilakukan jajaran KSOP kelas IV ini juga dalam rangka mengedukasi masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan dengan membuang sampah pada tempatnya.
Kegiatan berikutnya ialah berkunjung ke Pondok Pesantren Hidayatullah, untuk membagikan bantuan sembako berupa beras, minyak kelapa, mie instan, teh, gula.
"Kami sangat mengapresiasi bahwa di sana itu anak-anaknya itu diambil dari anak yatim piatu dan keluarga yang tak mampu, maka kami ingin meringankan sedikit beban mereka, apalagi saat ini masih dalam pandemi Covid-19," ujar Faisal.
"Kementerian Perhubungan dalam hal ini Direktorat Jendral Perhubungan Laut senantiasa selalu turut hadir di tengah-tengah masyarakat yang membutuhkan. Selamat Hari Perhubungan Nasional, bergerak harmonikan Indonesia," tandasnya.
(Amatus Rahakbaw/SBN)