Kegiatan vaksinasi tersebut berlangsung di aula dokter Girikesumo dan diikuti 1.700 dari Santri maupun pengurus doktren. Untuk vaksinasi dibagi menjadi dua yaitu vaksinasi tahap 1 pada tanggal 14 September 2021 dan vaksinasi tahap 2 pada tanggal 12 Oktober 2021.
Pengasuh pondok pesantren Girkesumo K. J. Munif Muhammad Zuhri mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk dukungan terhadap pemerintah dalam mempercepat program vaksinasi nasional, sehingga penurunan penularan COVID-19 dan peningkatan kesehatan masyarakat dapat terimplementasikan.
"Ini juga merupakan program kerja doktren Girikesuma guna meningkatkan peran dan pengabdian kepada masyarakat, bangsa serta negara," kata Munif Muhammad Zuhri.
Sementara itu, Ketua Panitia Muhammad Hanif Maimun mengucapkan banyak terima kasih kepada Mabes TNI, Kodam IV/Diponegoro dan pemkab Demak yang telah menyasar kegiatan vaksinasi sampai ke doktren Girikesumo, besar harapan dengan meningkatkan kekebalan tubuh.
"Selain sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah yang menargetkan pemberian vaksin pada satu juta orang per hari dalam upaya menekan angka penularan covid-19 di tengah masyarakat," imbuhnya.
Selanjutnya Dandim Demak Letkol Czi Pribadi Setyo Partomo bahwa kegiatan vaksinasi tersebut merupakan upaya TNI dan Pemkab Demak untuk menghambat lajunya Penukaran Covid-19 serta mendukung program pemerintah.
"Kegiatan vaksinasi ini kita lakukan demi menghambat lajunya penularan Covid-19 yang kita ketahui saat ini semakin massif sekaligus mendukung program pemerintah," ungkapnya.
Ditambahkan Bupati Demak Eisti'anah berharap dengan semakin banyaknya masyarakat di vaksin, maka angka penularan Covid-19 bisa ditekan sedemikian rupa dan perekonomian dapat menggeliat kembali. Namun meski telah divaksin. Eisti mengingatkan agar masyarakat tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam keseharian.
"Jangan lengah! Tetap berlakukan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari. Kita harus sama-sama menjaga dan melindungi agar pandemi ini bisa berakhir," pungkasnya.
(Sugondo/SBN)