wrapper

Breaking News

Tuesday, 12 Oct 2021

Gunakan Dana Aspirasi, Anggota DPRD Mabar Buka Kawasan Isolasi di Ndoso

Ditulis Oleh 
Rate this item
(1 Vote)
Anggota DPRD Mabar Buka Kawasan Isolasi di Ndoso. (Istimewa)

--------------------

INBISNIS.ID, MANGGARAI BARAT - Robertus Loymans anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Manggarai Barat menggunakan dana aspirasi 2021 untuk membangun jalan di beberapa titik di kecamatan Ndoso, Kabupaten Manggarai Barat.

Titik jalan yang dibangun diantaranya di kampung Pora, desa Tentang dan kampung War desa Pong Narang yang selama ini menjadi kampung yang terisolasi di Kabupaten Manggarai Barat.

Pembukaan jalan ini, kata Robert dipandang penting karena dengan bukanya jalan tersebut memudahkan masyarakat dalam aktivitas ekonomi, sosial dan budaya.

Robert menjelaskan, secara ekonomis yang pertama masyarakat dengan mudah mengangkut hasil pertanian, kedua masyarakat dengan mudah mendapatkan material bangunan berupa pasir, batu dan kerikil, ketiga untuk budaya, masyarakat dengan mudah melaksanakan ritual adat di kebunnya.

"Pembukaan jalan ini dipandang penting karena dengan bukanya jalan ini memudahkan masyarakat dalam aktivitas ekonomi, sosial budaya. Secara ekonomis, jalur ini memudahkan  petani untuk pengangkutan hasil bumi. Kedua, masyarakat mudah mendapat material bangunan, pasir, kelikir dan batu. Ketiga,  masyarakat mempunyai pos baru sumber pemasukan ekonominya, yaitu mereka menjadi buruh pengumpulan pasir, batu, kelikir. Secara sosial budaya, masyarakat dimudahkan untuk melakukan ritual  budaya di kebunnya,” ungkap Robert dalam keterangan tertulis kepada INBISNIS, Senin ( 11/10/2021).

Menurut Robert, kedua kampung tersebut merupakan sumber pasir dan batu yang luar biasa di kecamatan Ndoso.

Anggota DPRD Kabupaten Manggarai Barat Robertus Loymans

"Selama ini saya berpikir kenapa orang Ndoso buang uang beli pasir di weol cancar dengan Harga Rp.1.300.000 per dump truck dan lead time  PP 6 jam Sedangkan kalau ke kedua lokasi ini sangat dekat cuman 30 menit dengan harga yang lebih murah yaitu Rp.400.000,” ungkapnya.

Ia juga mengatakan bahwa dirinya menginginkan bahwa sebuah proyek itu memiliki keuntungan ekonomis bagi masyarakat, dirinya juga tidak menginginkan suatu proyek asal jadi tetapi paling tidak ada target dan keuntungan bagi masyarakat sekitar.

Ia juga mengapresiasi pemerintah kecamatan Ndoso, pemerintah desa dan juga tokoh masyarakat, terkhusus warga yang memiliki lahan dalam pembangunan jalan tersebut.

Disisi lain, Tokoh Masyarakat Pora Ndoso Lensi, Endang, Martinus Mboe, Nober Jhon, dan Kornelis Kawa, mengucapkan terimakasih atas bantuan yang dilakukan oleh Robert Loymans untuk membuka jalan di kampung mereka.

Hal yang sama juga disampaikan oleh tokoh masyarakat kampung War, Mus Pangkur Oket dan Goris Jas mengucapkan terima kasih atas kepedulian dari Anggota DPRD Manggarai Barat Robert Loymans.

(Robi/Redaksi)

Dibaca 443 Kali Terakhir disunting pada Tuesday, 12 October 2021 10:05

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami