wrapper

Breaking News

Saturday, 16 Oct 2021

Jarang Mencuci Tangan Jadi Sumber Berbagai Penyakit

Ditulis Oleh 
Rate this item
(2 votes)
Pemberian edukasi terkait pentingnya cuci tangan di Semarang

--------------------

INBISNIS.ID, SEMARANG - Anak-anak perlu diajarkan membiasakan diri mencuci tangan, karena sangat penting bagi kesehatan. Bahkan banyak sekali segala bentuk penyakit yang bersumber dari jarang cuci tangan, diantaranya ada penyakit cacingan, diare, demam, tipes, hepatitis dan Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA).

"Bahkan banyak pula fenomena dari jarang cuci tangan ini juga bisa mengakibatkan kematian," ujar Dokter Spesialis Anak Rumah Sakit Telogorejo Semarang, Vira Nindia Dewi ketika memberikan edukasi cuci tangan kepada anak-anak sekolah dasar di Kota Semarang, di  Lobby Utama Rumah sakit Telogorejo Semarang, Jumat (15/10).

Untuk itu menurutnya, sejak dini anak-anak memang harus diajarkan membiasakan diri mencuci tangan dengan tujuan untuk mencegah infeksi agar tidak terjadi penyakit.

"Karena itu dengan adanya hand sanitizer dan tempat cuci tangan yang disediakan di rumah sangat bermanfaat, karena anak-anak sering bermain di luar yang terkadang tangan mereka masih kotor membawa bakteri," imbuhnya.

Sementara itu, Direktur Utama SMC Rumah Sakit Telogorejo Semarang, Alice Sutedjo Lisa mengatakan, dalam memperingati Hari Cuci Tangan Sedunia, Rumah Sakit Telogorejo mengadakan lomba cuci tangan yang benar bagi anak-anak sekolah dasar di Semarang. Tak hanya itu, dalam acara tersebut, anak-anak dari berbagai sekolahan memperagakan cuci tangan yang baik.

"Rumah Sakit Telogorejo berkomitmen untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Salah satunya dengan dengan mengadakan lomba cuci tangan bagi anak-anak sekolah dasar. Nantinya diharapkan mereka bisa menjadi duta kesehatan dan meningkatkan derajat kesehatan melalui cuci tangan yang benar untuk mencegah penyakit infeksi," jelasnya.

Pasalnya, meskipun selama ini orang sudah mencuci tangan tetapi waktu dan caranya ada yang masih belum tepat. Kebanyakan dari mereka mencuci tangan hanya terkena air sebentar dan kadang tidak memakai sabun. Hal itu tidak benar karena akibatnya kuman masih bisa masuk.

Selain itu, terkadang orang juga mengabaikan kalau setelah memegang sesuatu di sekitar tempat, mereka tidak mencuci tangan mereka. Kemudian mereka langsung memegang makanan untuk dimakan. Apalagi apa era covid-19 ini semua orang wajib cuci tangan karena penularanya bisa melewati tangan.

"Di telapak tangan banyak penyebab penyakit, misalnya hepatitis, cacingan, diare, ISPA. Karena itu mengajarkan mencuci tangan sejak usia dini kepada anak agar menjadi suatu kebiasaan. Selain itu suatu saat nanti di era mendatang mereka bisa menjadi generasi yang sadar kebersihan melalui cuci tangan," terangnya.

(Adimungkas E/Redaksi)

Dibaca 241 Kali

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami