wrapper

Breaking News

Monday, 20 Dec 2021

Nagekeo The Heart of Flores, Bupati Ende Beri Dukungan

Ditulis Oleh 
Rate this item
(1 Vote)

--------------------

 

INBISNIS.ID-NAGEKEO, Pemerintah Daerah (Pemda) kabupaten Nagekeo, propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) mengukir sejarah pada hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Nagekeo ke 15, beberapa hari lalu, tepatnya pada Rabu (08/12/2021).

Kemeriahan momen Peringatan HUT Nagekeo ke-15 saat itu, memang tiada duanya. Bukan soal kemewahan susunan acara yang dirangkai sedemikian rupa, atau berapa banyak tamu undangan dan masyarakat yang berpartisipasi merayakan HUT ke-15 Nagekeo.

Lebih dari itu, Pemda Nagekeo dibawah Pimpinan Bupati, Johanes Don Bosco Do dan Wakil Bupati Nagekeo, Marianus Waja, mengukir sejarah dengan dalam momentum HUT ke-15 kabupaten Nagekeo untuk mendeklarasikan Kabupaten Nagekeo sebagai jantung Pulau Flores atau "Nagekeo The Heart Of Flores".

Menariknya, ketika Bupati Nagekeo, Johanes Don Bosco Do, mendeklarasikan "Nagekeo The Heart Of Flores", Bupati Ende, Djafar Ahmad, yang merupakan pemimpin daerah yang memiliki nilai historis Nasional, sebagai kota Pancasila dan sejarah peradaban pemerintahan di pulau Flores pada masa lampau, turut hadir memberikan dukungan.

Bupati Djafar bahkan secara lugas menyampaikan bahwa, jika kabupaten Nagekeo menjadi jantungnya, maka kabupaten Ende adalah nadinya.

"Kalau jantung tidak apa-apa, Ende adalah salurannya", ungkap Bupati Djafar, singkat.

Bupati Nagekeo, Johanes Don Bosco Do dengan lantang, penuh rasa percaya diri dan optimisme yang tinggi mengemukakan bahwa kabupaten Nagekeo punya sederetan argumentasi yang mementaskan diri menjadi "The Heart Of Flores" atau dengan kata Lain Jantung Pulau Flores.

Beberapa alasan yang diungkapkan bupati Don dihadapan tamu undangan dan publik Nagekeo, yang secara langsung di siarkan melalui Saluran Radio RRI Ende pada kesempatan itu antara lain, pertama, dipandang dari aspek Geografis atau topografi wilayah, kabupaten Nagekeo persis berada ditengah pulau Flores.

Kedua, kabupaten Nagekeo memiliki Kekayaan adat dan Budaya yang heterogen, baik bahasa, tenunan maupun tarian adatnya.

Ketiga, jika di telaah dari rekam jejak sejarah, kabupaten Nagekeo merupakan wilayah strategis yang telah diperhitungkan sejak dahulu.

Kata Bupati Don, Hal itu dibuktikan dengan banyak situs bersejarah peninggalan peradaban di masa lalu yang dijumpai di Nagekeo.

Sebagai misal, adanya penemuan fosil gajah purba dan Landasan pacu bendahara Surabaya dua, juga gua-gua peninggalan pemerintahan kolonial Belanda dan Jepang.

"Saya mewakili masyarakat Nagekeo mendeklarasikan diri, wilayah dan masyarakatnya ini, serta semua prodak budayanya dalam satu tagline "Nagekeo The Heart of Flores"  ungkap bupati Don disambut aplaus yang meriah dari Audiens.

Dari sisi geografis atau topografi, Nagekeo persis ditengah. Kalau kita hitung dari jumlah kabupaten Ende agak kurang" Klaim Bupati Don, sembari disambut canda open Penyiar RRI Ende agar Bupati Ende mengkaji ulang aspek Geografis tersebut.

Meski mengklaim "Nagekeo The Heart Of Flores", namun Bupati Don mengakui histori kejayaan kabupaten Ende dimasa lalu sebagai pusat pemerintahan dan pelayanan publik di Pulau Flores.

Selanjutnya, tag line "Nagekeo The Heart Of Flores", yang dikampanyekan Bupati Don merupakan upaya memperkenalkan segala potensi yang dimiliki kabupaten Nagekeo seperti kekayaan adat, budaya, alam dan pariwisatanya.

Menurut Bupati Don, potensi pariwisata di kabupaten Nagekeo hampir lengakap, yakni pariwisata alam, pariwisata religi, pariwisata budaya dan pariwisata buatan.

Merancang Tagline "Nagekeo The Heart Of Flores" Merupakan target untuk memudahkan setiap orang, mengenang dan mengenal kabupaten Nagekeo lebih dekat.

"Di usia yang ke 15 tahun, ini orang sebut ini akhir balik. mungkin saja orang sebut ini usia yang terlalu cepat kita mendeklarasikan diri sebagai The heart of Flores. Tapi kalau tidak begitu, kapan orang ingat Nagekeo? Kapan orang ingat Mbay", Tutur Bupati Don yang dikutip INBISNIS dalam momentum pendeklarasian "Nagekeo The Heart Of Flores.

(Petrus Wua Betu/Redaksi)

 

Dibaca 393 Kali Terakhir disunting pada Monday, 20 December 2021 11:09

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami