wrapper

Breaking News

Friday, 28 Jan 2022

Tak Kunjung Diperbaiki, Ratusan Warga Lamba Leda Timur Gotong Royong Perbaiki Jalan Rusak

Ditulis Oleh 
Rate this item
(1 Vote)
Foto : Ratusan Warga Lamba Leda Timur Gotong Royong Perbaiki Jalan Rusak

--------------------

INBISNIS.ID. BORONG - Budaya Gotong royong merupakan cirikhas masyarakat Manggarai, hal ini di buktikan oleh ratusan warga Kecamatan Lamba Leda Timur, Kabupaten Manggarai Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) guna memperbaiki kerusakan jalan.

Upaya itu dilakukan karena jalan tujuan Dangka Mangkang-Colol-Elar tepatnya di Rana Poja mengalami rusak parah dan banyak lubang menganga, sehingga membahayakan pengguna jalan.

Pantauan media INBISNIS.ID, Jumat (28/01/2022), perbaikan jalan itu dilakukan dengan cara menambal belasan lubang di sepanjang jalan kabupaten tersebut dengan menggunakan cor.

Perbaikan jalan secara swadaya itu dilakukan guna mengantisipasi terjadinya kecelakaan dan meluasnya kerusakan jalan yang semakin parah.

"Warga memperbaiki jalan ini secara swadaya, karena tahun ini, di titik yang kita perbaiki, selama ini belum masuk dalam rencana alokasi anggaran," kata tokoh masyarakat yang enggan menyebutkan namanya.

Lanjutnya, segala sesuatu yang berkaitan dengan dana juga berasal dari partisipasi masyarakat lingkungan sekitar untuk membeli beberapa material.

Ia juga menyatakan perbaikan jalan secara gotong royong dipilih karena lebih solutif ketimbang memasang pohon pisang di tengah jalan yang berlubang.

"Paling tidak ini bisa membantu mengurangi sedikit. Karena kondisi jalan yang rusak benar-benar butuh perbaikan. Sehingga pengguna jalan nyaman saat melewatinya," tuturnya.

Sementara itu, salah satu pemuda asal Ulu Wae Amandus C. Tukeng, saat diwawancarai wartawan media ini, menuturkan kegiatan hari ini adalah kegiatan sosial masyarakat, dalam bentuk bakti sosial memperbaiki jalan rusak di beberapa titik Jalan Dangka Mangkang-Colol.

Tetapi fokus utama kegiatan bakti sosial masyarakat hari ini adalah pada jalan extrim tanjakan Rana Poja.

"Kerusakan pada lokasi ini cukup parah dan telah mengakibatkan sebuah mobil APV terjungkal ke jurang pada beberapa hari yang lalu," ujar Amandus.

Adapun masyarakat yg ikut mengambil bagian dalam kegiatan hari ini merupakan masyarakat dari desa Colol, desa Ulu Wae, desa Wejang Mali, desa Rende Nao, serta pegawai kantor camat Lamba Leda Timur yang dikoordinir oleh bapak Sekcam sendiri.

Bahan-bahan seperti batu, pasir, semen, diperoleh dari sumbangan sukarela masyarakat dan sumbangan dari para supir angkot atau para pengendara sepeda motor yang melewati jalur ini.

"Kita tidak bisa berharap banyak kepada pemerintah. Bekerja secara gotong royong seperti yang ditunjukan masyarakat dalam kegiatan hari ini tentu sangat baik untuk kemajuan daerah ini. Semoga kekompakan masyarakat bisa terus dijaga dan terus dilakukan demi membangun Kabupaten Manggarai Timur tercinta ini," tutupnya.

(Hendratias Iren/Redaksi)

Dibaca 667 Kali

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami