wrapper

Breaking News

Saturday, 07 Aug 2021

Pelatihan Jurnalistik Bersama INBISNIS dan UKM IKM Nusantara

Ditulis Oleh 
Rate this item
(1 Vote)
Pelatihan jurnalistik bersama INBISNIS via Zoom

--------------------

INBISNIS.ID, JAKARTA - Dalam rangka mendukung pelaku UMKM yang ingin mendalami ilmu jurnalistik, INBISNIS mengadakan pelatihan jurnalistik dasar bersama anggota UKM IKM Nusantara pada Sabtu (7/8) via zoom.

Dihadiri langsung oleh Ketua Umum UKM IKM Nusantara Chandra Manggih Rahayu, pelatihan ini diikuti 43 peserta.

Rudi Sembiring Meliala selaku Ketua Umum Media Online Indonesia dan juga founder INBISNIS memaparkan mengenai teknik menulis berita advertorial (iklan) serta strategi wawancara narasumber.

Salah satu peserta Fadriz Tiani menyampaikan bahwa pelatihan jurnalistik dasar bersama INBISNIS ini sangat membantu pelaku UMKM untuk bisa menjual suatu produk dengan gaya bahasa jurnalistik atau biasa disebut advertorial.

"Ini sangat membantu saya untuk menjelaskan atau memaparkan produk usaha saya dengan baik," ujar Fadriz Tiani.

Selain itu, peserta lain Indra Kurnia merasa terbantu dengan adanya pelatihan jurnalistik ini, karena menurutnya saat ini banyak media penyebar hoax.

"Saya ingin menulis berita dengan baik, saya ingin memerangi hoax, jadi saya sangat senang dengan adanya pelatihan ini," katanya.

Ketua Umum UKM IKM Nusantara, Chandra Manggih Rahayu berharap nantinya kegiatan pelatihan jurnalistik ini, bisa membuat para pelaku UMKM dapat mendeskripsikan produk usahanya maupun kegiatannya dengan baik dan menarik.

Pelatihan jurnalistik dasar bersama INBISNIS dilaksanakan setiap hari Sabtu dan Minggu, mulai pukul 09.00 WIB.

(SBN/Redaksi)

Dibaca 1043 Kali Terakhir disunting pada Saturday, 07 August 2021 13:04

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami