Koordinator acara pawai ta’aruf Hasby Yusuf kepada wartawan INBISNIS mengucapkan terima kasih atas dukungan semua pihak yang turut berpartisipasi sehingga pawai ta’aruf ini telah berjalan dengan aman dan lancar.
“Pawai ini merupakan pembukaan rangkaian kegiatan STQ XXVI tanda dimulainya seluruh rangkaian kegiatan dengan menempuh kurang lebih 2 km, dimulai dari depan tugu 99 dan berakhir di depan kementerian agama Provinsi Maluku Utara,” jelas Hasby.
Masyarakat Kota Sofifi dan sekitarnya memberikan apresiasi dan rasa antusiasnya di pinggir jalan yang dilewati rombongan pawai ini. Begitu juga dengan para UKM sehari sebelumnya sudah memadati areal lokasi dan tepi jalan tidak jauh dari arena STQ.
Sebelum melepas pawai ta’aruf, Gubernur Provinsi Maluku Utara Abdul Gani Kasuba dalam sambutanya mengharapkan bahwa ajang STQ Nasional ini dapat dijadikan momentum terbaik untuk membumikan Alquran dalam kehidupan kita sehari-hari. Alquran merupakan panduan hidup seorang muslim. Berisi petunjuk hidup yang jelas dan pemecah beraneka ragam problema manusia. Membumikan Al Quran dalam kehidupan sehari-hari menjadi solusi mengatasi berbagai problem yang mendera negeri ini seperti pandemi Covid-19.
“Saya berjuang keras agar STQ dapat dilaksanakan di Kota Sofifi agar kota ini bisa berbenah diri menjadi Ibu Kota Provinsi yang layak seperti Ibu kota provinsi lainnya,” kata Gubernur Abdul Gani.
(Anto Hoda/Redaksi)