wrapper

Breaking News

Friday, 12 Nov 2021

Usaid-Seco Jalin Kemitraan Dengan Perumdam Tirta Tarum Karawang

Ditulis Oleh 
Rate this item
(0 votes)
Istimewa

--------------------

INBISNIS.ID, KARAWANG - Setelah berjalan 2 tahun kerjasama kemitraan USAID-SECO dengan PERUMDAM Tirta Tarum Karawang mulai menampakkan hasil. Berdasarkan evaluasi program peningkatan Efisiensi Energi (EE) menunjukkan konsumsi energy lisrik lebih hemat hingga 30 % dan program penurunan Non Revenue Water (NRW) dapat ditekan hingga 7-8 %. 

Hal ini melebihi target yang disampaikan oleh kemitraan USAID-SECO dimana target efisiensi 15% dan target penurunan NRW 5-7.5%. Hal itu disampaikan M. Sholeh Dirut Perumdam Tirta Tarum Karawang saat menerima kunjungan perwakilan Usaid-Seco rombongan yang diterima oleh Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana di kantornya (Kamis, 11/11/ 2021).

Hadir perwakilan SECO adalah Mrs Andrea Zbinden, Deputy Head Economic Cooperation and Development SECO, serta Mr William Parente Chief of Party USAID IUWASH Plus beserta rombongan.

"Dalam kesempatan tersebut Bupati Karawang menyambut baik kemitraan ini dengan harapan kemitraan ini akan berimplikasi pada peningkatan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat Karawang khususnya para pelanggan PDAM sekaligus meningkatkan kinerja manajemen dan staf PDAM Karawang", ungkap M. Sholeh.

Lebih lanjut Dirut PDAM Karawang ini menjelaskan USAID (United States Agency for International Development) dan SECO (The Swiss State Secretariat for Economic Affairs) merupakan badan independen dari pemerintah Amerika Serikat dan Swiss yang bertanggung jawab atas bantuan untuk bidang ekonomi, pembangunan, dan kemanusiaan untuk negara-negara lain didunia dalam mendukung tujuan-tujuan kebijakan luar negerinya.

Rombongan dari Usaid-Seco pada kesempatan itu pula sempat berkunjung ke Lotte Mart untuk meninjau manfaat dari sistem Smart Meter. 

"Kemitraan USAID-SECO ini merupakan kelanjutan dari MOU yang telah ditandatangani pada 26 Juni 2019 di Jakarta antara Duta Besar Amerika Serikat dan Swiss dengan PDAM Karawang", imbuhnya. 

Menurut M. Sholeh sebelum pendampingan dari USAID-SECO penggunaan energy di Perumdam Tirta tarum mencapai 17.36% atau senilai Rp 1.2M - 1.3M dan setelah pendampingan turun menjadi Rp. 192.974.576/bulan sama dengan 16,08%. Demikian juga dengan penurunan NRW sebesar 7-8% per tahun akan diperoleh efisiensi kehilangan air tak berekening yang berdampak pada efisiensi biaya dan kebocoran.

"Perumdam Tirta Tarum Karawang siap melanjutkan kemitraan USAID-SECO menuju PDAM yang efisien, efektif, ekonomis dan ramah lingkungan menuju pelayanan terbaik sesuai dengan motto-nya BEST yakni Berikan Service Terbaik", pungkasnya. 

(Agus Budiana/Redaksi)

Dibaca 385 Kali

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami