Sebelum melaksanakan Karya Bakti Para Pemuda-pemudi Komunitas Motor Kabupaten Fakfak berkumpul di Kesatriaan Kodam 1803/Fakfak sebagai titik Start awal pelaksanaan Karya Bhakti.
Sebelum menuju ke Kampung Wambar Karya Bakti Dandim 1803/Fakfak menyampaikan dalam pelaksanaan pergeseran personel baik Anggota Kodim 1803/Fakfak maupun Komunitas Motor agar selama perjalanan menjaga Faktor Keamanan agar tiba di Kampung Wambar dalam keadaan aman.
Selain itu Dandim 1803/Fakfak Letkol Inf Gatot Teguh Waluyo juga menyampaikan bahwa, sasaran dalam pelaksanaan karya bakti antara lain pengecatan Masjid dan melaksanakan pembersihan sepanjang Pantai Wambar guna memberikan kenyamanan dan manfaat positif kepada warga setempat juga para pengunjung yang melaksanakan wisata di Pantai tersebut.
"Pelaksanaan Karya Bhakti ini merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI dalam hal ini Kodim 1803/Fakfak serta para Pemuda Pemudi Komunitas Motor Kabupaten Fakfak untuk memberikan manfaat Positif Bagi masyarakat, di HUT Kodam XVIII/Kasuari Ke-5, juga bertepatan dengan HUT Komunitas Motor N-MAX yang Pertama," Ucap Dandim 1803/Fakfak.
Selain itu Dandim 1803/Fakfak, juga sangat mengapresiasi Para Pemuda-pemudi yang tergabung dalam Komunitas Motor Kabupaten Fakfak yang juga dengan semangat memberikan perhatian kepada masyarakat.
Dandim 1803/Fakfak berharap kegiatan semacam ini perlu menjadi contoh untuk warga masyarakat lainnya terutama para pemuda, sebab di tangan Pemudalah kemajuan suatu Daerah dapat terlaksana.
Dalam kegiatan tersebut Wakil Ketua DPRD Kabupaten Fakfak, Bapak Samaun Dahlan Hegemur yang juga hadir di lokasi Karya Bhakti dan mengapresiasi kegiatan Karya Bhakti yang dilaksanakan di Kampung Wambar, dimana kegiatan positif ini menurutnya sangat bermanfaatnya untuk semua warga.
"Baru 5 Hari di Kabupaten Fakfak tapi sudah langsung Eksen di lapangan, sungguh luar biasa, semoga gebrakan gebrakan baru dari Komandan dapat memberikan manfaat serta warna di Kabupaten Fakfak kedepannya," Ucap Wakil Ketua DPRD Kabupaten Fakfak.
(Amatus Rahakbauw/Redaksi).