Arjuna Tanam Pohon, Dukung Mbay Kota Hijau (Green City)
Ditulis Oleh Web Admin--------------------
INBISNIS.ID, NAGEKEO - Aliansi Jurnalis Nagekeo (Arjuna), mendukung penuh program yang dicanangkan oleh pemerintahan kelurahan Danga, Kecamatan Aesesa, perihal gerakan membangun Kota dengan menjadi Kota Mbay ibu Kota Kabupaten Nagekeo, propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) menjadi Kota Hijau (Green City).
Arjuna merupakan wadah Perhimpunan para insan pers atau pekerja media massa, cetak maupun elektronik yang bertugas di wilayah kabupaten Nagekeo, Flores, NTT.
Sebagai bentuk dukungan insan pers, terhadap pemerintahan kelurahan Danga terkait program Kota Hijau (Green City), Arjuna dibawah pimpinan Yohanes D.B. Moni, menanam bibit mangga di sekitaran kompleks Kantor Kelurahan Danga.
Penanaman bibit mangga ini dilakukan sesaat setelah menggelar Coffee Morning bersama Kepala Kelurahan Danga, Yohanes Lado, Pada Senin (13/12/2021) siang.
Penanaman bibit mangga oleh perwakilan awak media dari aliansi Jurnalis Nagekeo didampingi langsung oleh Kepala Kelurahan Danga.
Yohanes D.B. Moni, wartawan TVRI sekaligus Ketua Arjuna, mengapresiasi dan memberikan dukungan kepada pemerintah kelurahan Danga atas Program Kota Hijau (green City) tersebut.
Pria yang akrab disapa Doni Moni ini, berpendapat bahwa menghadapi dinamika perubahan iklim global saat ini, isu lingkungan menjadi poin penting untuk di perhatikan.
Gerakan menanam pohon dengan melibatkan generasi muda dan para siswa dan siswi merupakan tindakan yang edukatif dalam mendidik putri-putri daerah, untuk ikut andil merawat lingkungan dan mencintai alam.
"Kami dari Arjuna sangat mendukung ini. Apalagi kegiatan ini melibatkan anak sekolah. Mereka itu generasi penerus, jadi kita harus ajar memang mereka dengan tanam pohon karena jadi tantangan kita saat ini adalah pemanasan global. Isu lingkungan ini sudah jadi perhatian seluruh dunia," Ujar Doni Moni.
"Kita berharap ini konsisten diterapkan oleh Pemerintah Kelurahan Danga, apalagi Danga ini boleh dikatakan Jantung Kota Mbay, tidak elok kalau gersang. Kita akan melihat outputnya nanti, hasil akhir dari program ini bagaimana?, jangan sampai hanya omong doang dan gaung Keluarnya yang luar biasa, Kemudian hasilnya biasa-biasa saja, bahkan tidak ada. Ini tantangan buat bapak Lurah Danga," Tegas Doni Moni, setelah menanam bibit pohon mangga.
(Petrus Fua Betu Tenda/Redaksi)
Berita Terbaru dari Web Admin
- Mahasiswa Asal Nusa Penida, Kuliah dan Usaha Bisa Sejalan
- Sekertaris DPW KNPI Sulsel Melantik Pengurus DPD KNPI Kepulauan Selayar
- Surabaya Terus Validasi MBR Mulai Tingkat RT
- Miss UNIVERSE USA 2019 Cheslie Kryst, Depresi dan Akhirnya Bunuh Diri
- Olah Raga Panahan, Bersama Club' East Archery Pulo Gebang Jakarta Timur
- Berita Terbaru
- Berita Terpopuler
-
Mahasiswa Asal Nusa Penida, Kuliah dan Usaha Bisa Sejalan
-
Sekertaris DPW KNPI Sulsel Melantik Pengurus DPD KNPI Kepulauan Selayar
-
Surabaya Terus Validasi MBR Mulai Tingkat RT
-
Miss UNIVERSE USA 2019 Cheslie Kryst, Depresi dan Akhirnya Bunuh Diri
-
Olah Raga Panahan, Bersama Club' East Archery Pulo Gebang Jakarta Timur
-
Terpaksa Putus Kuliah, Pemuda Ini Malah Sukses Jadi Pengusah
-
Ini Kata Guntur Hafid dalam Rakor Perdana FBN Luwu Timur
-
Baru Dipilih Ini Harapan Ketua Karang Taruna Desa Hoelea Kepada Pemerintah Desa
-
Wali Kota: Saya sebagai Manager Kota Sekaligus Public Relation
-
Kang Asep : Membangun Dunia Casting Di Bali
-
Daftar Perusahaan Yang Terapkan 'Work From Home' Selamanya
-
Tips Cegah Perilaku Konsumtif Jelang Resesi
-
Nenek Serahkan Diri Ke Warga Desa Bean, Lembata
-
Smartphone Yang Cocok Untuk Youtuber Pemula
-
Sadis, Gadis Belia Asal Mauponggo Digagahi Bapaknya Sendiri
-
Kontroversi Video Viral Penemuan Patung Maria di Teluk Lewoleba
-
Video Penampakan Buaya di Pantai Selatan Lembata Gegerkan Warga
-
Istri Vokalis Slank Kunjung Desa Mahal Lembata, Ada Salam Dari Kaka
-
Dianggap Gila, Abu Sidik Buka Warkop di Kampung, Segini Penghasilannya
-
Laba Amo, 26 Tahun Mendulang Rupiah dari Kerja Dorong Gerobak