wrapper

Breaking News

Wednesday, 26 Jan 2022

Adam Marus “Nakhoda” Baru Baznas Kota Ternate Periode 2022-2027

Ditulis Oleh 
Rate this item
(0 votes)
Drs. Adam Mahrus, M. Pdi (berdiri tengah) sebagai nakhoda baru bazanas Kota Ternate periode 2022-2027

--------------------

INBISNIS.ID, TERNATE - Berdasarkan surat dari Baznas RI perihal jawaban pertimbangan pengangkatan pimpinan Baznas Kota Ternate Periode 2022 - 2027, yang mencantumkan 5 Nama unsur pimpinan masing-masing, Adurahman Munim, Munim Arif, Adam Mahrus, H. M Saleh Sakola dan Nurdiansyah Noor, untuk ditindak lanjuti oleh Walikota Ternate.

Akhirnya, Selasa (25/01), telah melakukan musyawarah pemilihan Ketua dan Wakil Ketua yang dipimpin langsung Asisten I Setda Kota Ternate, Muhdar Din, bertempat di Ruang Rapat Wali Kota Ternate.
Musayawarah yang dihadiri Wali Kota, Tauhid Soleman, Sekretaris Daerah Jusuf Sunya, dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Ternate Amir Tomagola dan sekretariat bazanas, akhirnya secara musyawarah mufakat menetapkan Adam Marus sebagai “nakhoda” Bazanas periode 2022-2027.

Baca Juga : "Solusi tetap sehat dan bugar di masa Pandemi, Ternate, cek disini untuk tahu rahasianya"

Kepada INBISNIS.ID, Muhdar mengatakan bahwa hasil musyawarah terpilih sebagai Ketua Baznas Kota Ternate yakni Adam Ma'rus kemudian Mumin Arif sebagai Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan, M Saleh Sakola sebagai Wakil Ketua II Bidang Pendistribusian, Abdurrahman Munim sebagai Wakil Ketua III Bidang SDM, dan Nardiansyah Noor sebagai Wakil Ketua IV Bidang Anggaran.

“Saya yang memimpin musyawarah waktu itu dan menawarkan dua opsi dalam pemilihan yaitu musyawarah mufakat dan voting, semua peserta menginginkan musyawarah mufakat dan hasilnya semua bermufakat mengangkat Adam Marus sebagai Ketua”, terang Muhdar.

Lanjutnya, pada hari ini Rabu (26/1) pukul 14.00 WIT akan dilakukan pelantikan.
Usai musyawarah, lanjut mantan Kadis Pendidikan ini mengatakan bahwa, Wali Kota sempat berpesan kepada pengurus Baznas yang terpilih untuk lebih bekerja ekstra dalam mengemban tugasnya nanti.

Baca Juga : "Solusi tetap sehat dan bugar di masa Pandemi, Ternate, cek disini untuk tahu rahasianya"

"Besar harapan Wali Kota, masih banyak dari mereka yang lebih berhak menerima bantuan Baznas itu belum terdata, sehingga salah satu wakil ketua bidang SDM diminta mendata kembali warga-warga yang ada di Kota Ternate ini yang berhak menerima," ungkapnya.

Selain itu, masih banyak pula warga berpendapatan lebih di Kota Ternate namun zakatnya belum disalurkan melalui Baznas.
"Intinya penekanan dari Wali Kota itu, Wakil Ketua Pengumpulan dan Pendistribusian itu lebih digenjot untuk bekerja lagi," tegasnya.

Untuk di lingkup Pemerintah Kota Ternate sendiri, tambah dia, seluruh ASN telah ditetapkan penyaluran zakatnya ke Baznas melalui pemotongan gaji.
"Untuk ASN Kota Ternate sudah diarahkan untuk dipotong gaji langsung untuk Baznas. Jadi presentasinya per golongan," pungkas Muhdar mengutip peyampaian Wali Kota.

( Anto Hoda / FF )

Dibaca 218 Kali Terakhir disunting pada Wednesday, 26 January 2022 11:44

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami