wrapper

Breaking News

Friday, 29 Oct 2021

Aktivitas Pedagang di Pelabuhan Lasalimu Mengalami Penurunan

Ditulis Oleh 
Rate this item
(1 Vote)
Istimewa

--------------------

INBISNIS.ID, BUTON - Aktivitas pedagang di pelabuhan Lasalimu tepatnya di Desa Lasalimu Pantai Kecamatan Lasalimu Selatan mengalami penurunan di beberapa minggu terakhir ini.

Hal tersebut disebabkan sedikitnya penumpang di area pelabuhan itu karena telah menjadi tiga Dermaga di Kabupaten Buton menuju Kabupaten Wakatobi.

Tiga pelabuhan tersebut adalah Pelabuhan Lasalimu,Pelabuhan Pasar Wajo dan Pelabuhan Ferry di Desa Kamaru Kecamatan Lasalimu.

Dampak signifikan ini tentu menjadi keluhan bagi para pedagang di area dermaga dan memaksa beberapa untuk memilih menutup warung dagangan mereka.

"Dulu pelabuhan Lasalimu ramai sekali tapi sekarang sudah sepi, mana lagi sudah terbagi 3 pelabuhan ada di Pasarwajo, Kapal Ferry di Kamaru dan Pelabuhan Lasalimu" ujar Wa Ode Ya'i seorang pedagang di pelabuhan Lasalimu.

(M Syamsuddin/SBN)

Dibaca 239 Kali

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami