wrapper

Breaking News

Thursday, 28 Oct 2021

Buka Kegiatan Bulan Bahasa, Bupati Nagekeo Berharap Pelajar Capai Prestasi Tertinggi

Ditulis Oleh 
Rate this item
(2 votes)
Bupati Nagekeo, Johanes Don Bosco Do, ketika membuka kegiatan semarak Bulan Bahasa Madrasah Terpadu di Nagekeo

--------------------

INBISNIS.ID, NAGEKEO - Semarak bulan bahasa dan peringatan hari Sumpah Pemuda Madrasah Terpadu di Kabupaten Nagekeo, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) diwarnai aneka kegiatan. 

Madrasah Terpadu yang dimaksud adalah Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Mbay, Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Mbay dan Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Nagekeo. 

Bulan Bahasa Madrasah Terpadu dibuka  secara resmi oleh Bupati Nagekeo, Johanes Don Bosco Do, pada Rabu, (27/10/2021). 

Bupati Don Bosco, Dalam sambutannya meminta kepada seluruh tenaga pendidik untuk membentuk dan menghantar para siswa dan siswi agar Mencapai puncak prestasi tertinggi. 

"Bimbinglah mereka agar mereka bisa mencapai puncak-puncak keahlian, puncak-puncak prestasi. Kalau mereka jadi tukang las, Mereka menjadi tukang las yang dibayar dengan upah tinggi, yang mampu melas di bawah kedalaman laut, yang menyambung pipa-pipa minyak, bukan hanya mampu melas lambung Tanker yang bocor," ungkap Bupati Nagekeo. 

"Kalau mereka menjadi ahli bangunan, mereka menjadi tukang yang bagus sekali, yang tidak hanya terampil membangun hotel dan Rumah sakit, tetapi juga rumah-rumah, villa-villa, istana dengan standar tinggi. Saatnya sekarang anak-anak kita, kita dorong mencapai puncak-puncak prestasi," terangnya lebih lanjut. 

Bupati Don berharap Kegiatan Bulan Bahasa dan hari Sumpah Pemuda berdampak positif terhadap perkembangan pengetahuan generasi muda. 

"Saya berharap melalui penyelenggaran ini, nilai-nilai kebaikan, Kebenaran disebar, disemai di semua sekolah-sekolah ini. Pada waktunya kita akan petik hasilnya,” ujar Bupati Don.

“Kita punya generasi lanjut, generasi yang menyambung, keberadaan Negara, propinsi, kabupaten kita kedepan yang membanggakan. Lahirnya pemimpin-pemimpin baru yang membanggakan,  lahirnya orang-orang yang memiliki keahlian di segala bidang. Bimbinglah mereka untuk mencapai puncak prestasi mereka yang paling tinggi," Demikian ungkap Bupati Don. 

Sementara itu, mewakili Madrasah Terpadu, Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Mbay, Abdurahman Karengga mengungkapkan bahwa kegiatan bulan bahasa telah diagendakan secara rutin setiap tahunnya. 

"Tetapi dalam dua tahun terakhir tidak kita selenggarakan karena terkendala situasi pandemi covid-19 dan baru diselenggarakan kembali pada kesempatan bulan bahasa tahun 2021 ini,” jelas Kepala sekolah MAN Mbay.

Kata Abdurahman Karengga, banyak prestasi membanggakan yang telah diraih Madrasah Terpadu Kabupaten Nagekeo di tingkat daerah hingga Nasional, semuanya bermula dari gelaran kegiatan bulan bahasa tiap tahunnya..

"Ajang inilah yang kemudian kita hasilkan duta-duta Kabupaten, duta-duta provinsi bahkan duta-duta Nasional. Di MAN Nagekeo sudah banyak, yang terakhir kemarin kita loloskan 5 orang Madrasah ke tingkat Nasional dalam kompetisi Syiar Anak Negeri, dan itu bermula dari Kegiatan-kegiatan seperti ini, oleh karena itu menjadi komitmen Madrasah untuk terus menggiatkan Kegiatan ini tiap tahunnya," ungkap Abdurahman dalam sambutannya di acara pembukaan Kegiatan Semarak Bulan Bahasa yang selenggarakan oleh Madrasah Terpadu. 

(Petrus Fua Betu Tenda/Redaksi)

Dibaca 410 Kali

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami