wrapper

Breaking News

Thursday, 28 Oct 2021

Penjual Canang di Pemogan Mengeluh Sepi

Ditulis Oleh 
Rate this item
(6 votes)
Penjual canang di Pemogan

--------------------

INBISNIS.ID, DENPASAR - Jalan Raya Pemogan yang biasanya ramai dilewati kendaraan pagi ini terlihat sepi. Kondisi ini ternyata berdampak juga terhadap para pedagang di sepanjang jalan tersebut termasuk pedagang canang di depan Setra Gede (Kuburan Bali).

Kondisi sepi pembeli sudah kami alami sejak awal tahun 2020 sampai sekarang. Penjualan kami mengalami penurunan drastis dari kondisi sebelumnya yang biasa menghabiskan 6 - 7 kilo bunga perhari untuk bahan pembuatan canang, saat ini hanya bisa menjual 2 kilo perhari, kata Man Kardi penjual canang, Kamis (28/10).

“Dulu sebelum Pandemi Covid-19 bisa dapat 150  - 200 ribu/hari sekarang jauh sekali turunnya, hanya bisa pakai untuk makan aja," kata Man Kardi.

Dengan modal seadanya Man Kardi yang sebelumnya hanya menjual canang dan kelengkapan persembahyangan umat Hindu, terpaksa harus berjualan bensin juga untuk menambah penghasilannya guna memenuhi segala kebutuhannya.

(Herman Yosef Subu Sadipun/Redaksi)

Dibaca 313 Kali

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami