Turut hadir pada pertemuan tersebut selain walikota, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Ternate, Jusuf Sunya, Kepala Bappelitbangda Kota Ternate, Rizal Marsaoly, Kepala Bappeda Halbar, Sony Balatjai, Kabag Kerjasama Pemkot Tidore dan unsur terkait lainnya.
Wali Kota Ternate berharap bahwa rapat yang dilaksanakan pada hari ini adalah tindak lanjut untuk memperkuat komitmen kerjasama yang pernah digagas tahun-tahun sebelumnya bahwa pada intinya harapan besar dari kerjasama segitiga emas dapat memberikan dampak yang positif baik Kota Ternate, Halbar dan Tikep.
“Akhir bulan ini Pemkot Ternate bersama Tikep dan Halbar akan menggelar Expo segitiga emas. Hal ini merupakan langkah awal penguatan sekaligus memperluas kerjasama tiga daerah ini”, jelas Walikota kepada wartawan usai rapat.
Sedangkan Sekretaris Kota Ternate Yusuf Sunya juga mengatakan bahwa kerjasama segitiga emas sangat urgen untuk ditindaklanjuti karena program ini mendukung roda perekonomian khususnya bidang pertanian dan perikanan di tiga daerah ini.
“Halbar punya hasil kebun, Tidore selain kebun juga ada potensi perikanan, mereka sering datang memasarkan hasilnya di Ternate, mekanisme ini sudah jalan sejak dulu, nah dengan even expo yang akan dilaksanakan nantinya point-point penting akan dipertegas dan diperluas”, demikian tutur Sekot.
Kepala Bapelitbangda Rizal Marsaoly
Sementara itu, Kepala Bapelitbangda Rizal Marsaoly sebagai penggagas pertemuan tersebut juga mengatakan selain mereview item-item kerjasama, pertemuan dengan dua daerah lainnya bertujuan untuk memperkuat dan revitalisasi kerjasama segitiga emas yang digagas beberapa tahun lalu.
“Sebagai langkah awal, ketiga daerah telah bersepakat untuk menggelar segitiga expo yang dijadwalkan akhir bulan ini di salah satu pusat perbelanjaan di Kota Ternate, "iya, kita wacanakan segitiga expo di akhir bulan ini," tutup Rizal.
(Anto Hoda/Redaksi)