wrapper

Breaking News

Tuesday, 23 Nov 2021

Penerapan Prokes di Makassar Kian Longgar

Ditulis Oleh 
Rate this item
(0 votes)
(istimewa)

--------------------

INBISNIS.ID, MAKASSAR - Himbauan Plt Gubernur Sul Sel Ir Andi Sudirman Sulaiman agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan, tidak terlalu diperhatikan warga. Penerapan prokes telah sangat longgar dan menyamai kehidupan normal.Jalan jalan protokol sudah kembali macet pada waktu-waktu tertentu.

Berdasarkan pantauan INBISNIS di beberapa Mall di Makassar, petugas hanya mengukur suhu. Pemeriksaan aplikasi Peduli Lindungi sebagai tanda sudah divaksinasi tidak lagi dilakukan. Bioskop yang semuanya berada di Mall di Makassar, sejak 1 November sudah diizinkan dengan kapasitas 75% kapasitas tempat duduk.

Pada salah satu pesta perkawinan yang didatangi INBISNIS ID di Sheraton Hotel, Minggu (21/11) sudah tidak ada prokes. Baik mengatur jarak, tamu sudah jabat tangan, jamuan prasmanan dan sebagian tamu tidak memakai masker.

Petugas Satgas Covid dan Hotel pun tidak lagi memantau keberadaan tamui. Diakui curva pandemi Covid-19 di Makassar sudah melandai dan Sulsel masuk zona satu. Dari siaran Satgas Covid-19 Makassar Cq Dinas Kesehatan Kota Makassar, data pasien Covid selama Pandemi sebagai berikut :

Discarded 3480 orang, 123 meninggal dan 3605 orang suspek.

Adapun data per tanggal 22 November 2021,  jumlah yang dirawat 35 orang berarti bertambah dua orang sehari sebelumnya.

(A Rivai Pakki/Redaksi)

Dibaca 299 Kali

INBISNIS dibangun dalam rangka mendukung dunia usaha dan peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia dan seluruh warga dunia.

Ikuti Kami